ANALISIS KERATAAN SUHU RUANGAN KANDANG BERBASIS ARDUINO PADA BUDIDAYA TERNAK JANGKRIK

Authors

  • Bayu Kurniawan Universitas Galuh
  • Tia Setiawan Universitas Galuh

DOI:

https://doi.org/10.25157/jmt.v6i2.2795

Keywords:

Sistem Kontrol, Arduino, Kerataan Suhu

Abstract

Perkembangan teknologi yang terjadi saat ini sangatlah pesat dan bermanfaat bagi kehidupan manusia, teknologi yang berkembang pesat saat ini salah satunya pada bidang elektronik yang berhubungan dengan komputer. Sistem kontrol merupakan teknologi yang digunakan untuk memudahkan aktifitas manusia pada kehidupan sehari-hari, umumnya digunakan untuk sistem pengamanan ,pengendali suhu atau temperature,dan lain-lain. Sistem kontrol Arduino ini dapat di terapkan pada bidang pertanian dan peternakan, masalah yang terjadi yaitu kerataan suhu yang terjadi pada ruangan kandang jangkrik berbasis arduino. Dengan tujuan mendapatkan hasil kerataan suhu ruangan kandang pada ternak jangkrik dengan sistem kontrol otomatis berbasis arduino sehingga meminimalisir kematian dari jangkrik yang disebabkan keadan suhu yang tidak stabil. Hasil dari analisis ini menyatakan bahwa kerataan suhu yang di dapatkan dari hasil analisis perhitungan menggunakan FEM (Finite Element Method) adalah 31˚C dengan radiasi yang di pancarkan oleh lampu pijar yang di hitung berdasarkan Hukum Stefan-Boltzmann yaitu 0,109 Watt atau 10.9 x 10-2 Watt untuk 2 Lampu pijar.

Additional Files

Published

2022-09-08

How to Cite

Kurniawan, B. ., & Setiawan, T. (2022). ANALISIS KERATAAN SUHU RUANGAN KANDANG BERBASIS ARDUINO PADA BUDIDAYA TERNAK JANGKRIK. Jurnal Media Teknologi, 6(2), 205–2012. https://doi.org/10.25157/jmt.v6i2.2795