PRIORITAS STRATEGI PENGEMBANGAN USAHA RETAIL LANSZA SHOP UNTUK MENINGKATKAN PENJUALAN DI KABUPATEN CIAMIS
DOI:
https://doi.org/10.25157/jmt.v11i2.4690Keywords:
Strategi Pengembangan Usaha, PenjualanAbstract
Lansza Shop merupakan toko retail yang fokus bisnisnya pada kebutuhan fashion. Peranannya sebagai toko retail cukup signifikan dalam perdagangan global dan harus mampu beradaptasi dengan perubahan trend konsumen. Saat ini perusahaan menghadapi tantangan persaingan yang berakibat pada rendahnya jumlah pembeli. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan prioritas strategi pengembangan perusahaan agar dapat meningkatkan jumlah penjualan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah survey eksplanatoi dengan pendekatan path analysis. Metode ini digunakan untuk mencari penyebab dari permasalahan melalui observasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa strategi produk memiliki pengaruh individual yang lebih besar terhadap penjualan Lansza Shop, disusul oleh strategi harga, kemudian oleh peningkatan kualitas SDM, selanjutnya oleh strategi distribusi, strategi promosi, dan terakhir oleh pengembangan modal usaha.